Wisata di Sekitar Bandung, Alternatif Tepat Pengisi Liburan

Bandung merupakan salah satu kota idaman sebagai pengisi waktu liburan. Saat libur panjang utamanya saat libur sekolah tiba, maka kota Bandung pasti banyak dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai kota.

Bahkan hotel wisata di bandung pada saat weekend pun biasanya penuh dan sudah banyak yang booking. Apalagi menjelang libur panjang sekolahan, bandung mungkin sedikit mengalami kemacetan untuk jalan-jalan tertentu yang biasanya menuju tempat wisata favorit.

Bandung menjanjikan pesona wisata yang eksotis dan menarik. Bagi anda yang sedang mencari tempat wisata yang asyik dan menarik, maka anda dapat memilih berlibur di berbagai tempat wisata di sekitar Bandung ini.

Berikut info wisata di bandung dan sekitarnya, mengenai tempat-tempat wisata yang hingga saat ini masih menjadi tujuan alternatif para pelancong yang setia mengunjungi bandung.

Tempat Wisata Mendidik Di Bandung

Bandung mempunyai beberapa tempat wisata yang sangat cocok dikunjungi oleh para anak-anak sekolah karena dapat menambah pengetahuannya. Kalau pergi ke bandung, jangan ditanya deh, mau itu wisata bandung kota atau pun di sekitarnya, pastinya seabrek tempat yang bias Anda kunjungi.

Beberapa tempat tersebut antara lain Museum Geologi Bandung. Museum ini merupakan tempat penyimpanan berbagai materi-materi geologi yang berlimpah. Beragam fosil, batuan, dan mineral ada disini.

Museum Geologi Bandung didirikan tanggal 16 Mei 1928, kemudian dibuka kembali setelah direnovasi yaitu tanggal 23 Agustus tahun 2000 silam.

Museum yang sarat dengan pengetahuan pra sejarah ini dapat memberikan pengetahuan tambahan bagi siapaun, terutama anak-anak sehingga nantinya juga berpengaruh pada proses pendidikannya. Jadi sangat tepat jika para orang tua membawa anaknya berlibur ke tempat ini.

Selain museum Geologi, Wisata Alam Katumiri Cimahi juga termasuk dalam wisata di sekitar Bandung yang mendidik. Wisata Alam Katumiri Cimahi ini berdekatan dengan Curug Penganten.

Berbagai kegiatan untuk menambah pengetahuan dan pengalaman anak tersedia disini. Flying fox, high ropes, berkuda, jelajah alam, low ropes, delman, ATV Mini Gocar Offroad, dan rappelling, semuanya dapat dicoba dan memberikan pengalaman tersendiri.

Wisata alam katumiri cimahi

Wisata Alam Katumiri Cimahi ini termasuk tempat wisata yang murah karena untuk tiket masuknya hanya dibebani biaya Rp 5.000. Menarik bukan?

Wisata Belanja di Bandung

Tak kalah dengan wisata alam, Bandung juga menyajikan berbagai pusat perbelanjaan lengkap dengan berbagai restoran yang patut untuk dicoba.

Yang namanya berwisata pasti tidak lengkap jika tanpa membeli buah tangan maupun menikmati menu khasnya.

Wisata di sekitar Bandung yang paling tepat untuk melampiaskan hobi belanja yaitu di Bandung Trade Center atau di Bandung Supermall. Disini tempatnya penjualan barang-barang nan cantik.

Bandung Super Mall (BSM)

Selain di Mall, anda juga dapat memilih berbelanja di pasar tradisional yang tak kalah bagusnya.

Itulah tempat-tempat wisata di sekitar Bandung yang dapat menjadi pilihan wisata bersama keluarga di musim liburan.
Ingin berwisata ke bandung Selatan dengan paket terbaik, pelayanan paling prima, dan paling indah sejagat? Anda bisa mendatangi tempat-tempat paling fenomenal di muka bumi. Silahkan lihat di sini